Resep Toge Tumis Oncom #bikinramadhanberkesan Oleh Wandini Eka Ayu


Toge Tumis Oncom #bikinramadhanberkesan oleh Wandini Eka Ayu

Resep Toge Tumis Oncom #bikinramadhanberkesan

Resep Toge Tumis Oncom #bikinramadhanberkesan - Ngidam oncom tapi pengennya di mix dg sayuran lain hehe akhirnya bikin yg mudah aja tinggal iris oseng2 jadi tp rasanya yahudd.. Cocok bgt buat menu sahur krn gak makan banyak waktu.. aku bikin agak kering nih bun, tp sesuai selera ya mau nyemek2 jg endess..

Bahan - Bahan :

  • 150 gr toge (cuci bersih)
  • 1 bh oncom (potong2 panjang)
  • Bumbu diiris2 :
  • 1 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • Sesuai selera cabai apa saja
  • 1 batang daun bawang (aku ambil daunnya aja)
  • 1 /² bgks masako
  • secukupnya Air dan minyak goreng

Langkah - Langkah :

  • Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan cabai, tumis sebentar.
  • Masukkan oncom,oseng hingga oncom matang. Lalu masukkan daun bawang.
  • Masukkan toge, oseng bentar. Beri air sedikit demi sedikit (ini sesuai selera ya). Beri bumbu masako. Jangan lupa tes rasa. Masak hingga matang.
  • Tumis toge oncom siap disajikan sebagai pendamping lauk.


Belum ada Komentar untuk "Resep Toge Tumis Oncom #bikinramadhanberkesan Oleh Wandini Eka Ayu"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel