Resep Bolu Kukus Ubi #BikinRamadanBerkesan Oleh Siswaty Elfin Bachtiar
Bolu Kukus Ubi #BikinRamadanBerkesan oleh Siswaty Elfin Bachtiar
Resep Bolu Kukus Ubi #BikinRamadanBerkesan
Resep Bolu Kukus Ubi #BikinRamadanBerkesan - day 23 Kali ini saya mengolah ubi menjadi bolu kukus. Cocok banget buat hidangan buka puasa.
Bahan - Bahan :
- 250 gram ubi yang sudah dikupas
- (ditimbang tanpa kulit)
- 2 butir telur
- 100 gram gula halus (bisa diganti gula pasir)
- 150 gram tepung terigu
- 1/8 sdt garam (boleh gak pake)
- 1 sdt SP
- 250 ml susu cair
Langkah - Langkah :
- Campur susu cair dan ubi yang sudah dikukus. Lalu blender. Campur gula dan telur. Mikser selama 4 menit atau sampai kental dan putih. Kurangi kecepatan mikser dan masukkan ubi dan susu yang sudah halus. Mikser sampai tercampur rata
- Masukkan tepung terigu dan mikser sampai tercampur rata. Siapkan loyang puding yang sudah dioles mentega (bisa pake loyang biasa). Masukkan adonan ke dalam loyang. Kukus selama 35 menit atau sampai matang. (ketika loyang masuk, kukusan airnya harus dalam keadaan mendidih)
- Sajikan
Belum ada Komentar untuk "Resep Bolu Kukus Ubi #BikinRamadanBerkesan Oleh Siswaty Elfin Bachtiar"
Posting Komentar