Resep Es Campur Sederhana🍹 Oleh Nia Bayens
Es Campur Sederhana🍹 oleh nia bayens
Resep Es Campur Sederhana🍹
Resep Es Campur Sederhana🍹 - Menu buka puasa favorit anak²👌. Makanya sy suka nyetok bhn²nya biar bisa buat sendiri di rmh dan ngak usah ngantri beli es campur😀.
Bahan - Bahan :
- 2 bks agar² beda warna (sy pake swallow merah & hijau)
- 1 buah melon
- 1 buah timun suri
- 2 buah mangga kweni
- secukupnya air putih & es batu
- secukupnya SKM putih & simple syrup
Langkah - Langkah :
- Masak masing² agar² dgn 3 gelas air (tanpa gula ya),sampe mendidih. Dinginkan.Biarkan mengeras. Setelah keras,potong kotak,sisihkan.
- Belah melon,buang bijinya,potong kotak atau bulat,sisihkan.
- Belah timun suri,buang bijinya,kerok daging buahnya,sisihkan.
- Kupas mangga kweni,potong kotak,sisihkan.
- Penyajian ; siapkan mangkuk saji,masukkan potongan buah dan agar²,tambahkan SKM,simple syrup,air putih & es batu. Siap disajikan.
- Agar² & buah sesuai selera & stok yaa,,,ini jg biasanya sy pake sekoteng,tp lg ngak pny stok😀. Manisnya jg sesuai selera. Resep simple syrup sudah sy share sblmnya. Selamat mencoba 😊
Belum ada Komentar untuk "Resep Es Campur Sederhana🍹 Oleh Nia Bayens"
Posting Komentar