Resep Cumi Bakar Kecap #BikinRamadhanBerkesan #kamismanis Oleh Rara22
Cumi Bakar Kecap #BikinRamadhanBerkesan #kamismanis oleh Rara22
Resep Cumi Bakar Kecap #BikinRamadhanBerkesan #kamismanis
Resep Cumi Bakar Kecap #BikinRamadhanBerkesan #kamismanis - Enak nih buat menu buka puasa ....
Bahan - Bahan :
- 1/4 kg Cumi Basah (cuci bersih)
- 2 iris lemon/ jeruk nipis
- 2 lbr daun jeruk (iris tipis)
- 2 siung bawang putih (cincang halus)
- 1 sdt merica bubuk
- Sejumput garam
- 2 sdm Kecap manis
- 2 sdm saos sambal
- 1 sdm madu
Langkah - Langkah :
- Cuci bersih cumi, buang bagian kepalanya (saya kurang suka bagian kepala). Kerat kulit cumi jangan sampai putus. Lalu marinasi dengan perasan lemon/jeruk nipis dan merica. Tunggu 10 menit lalu cuci bersih.
- Setelah cumi dicuci tambahkan sedikit garam, merica bubuk dan bawang putih cincang lalu tumis sebentar hingga cumi berubah warna. Kurleb 2-3 menit
- Rendam cumi dalam wadah yg berisi kecap, saos sambal, madu, dan irisan daun jeruk. Diamkan 30 menit. Lebih lama lebih bagus biar bumbu meresap..
- Bakar cumi diatas teflon hingga cumi matang (saya g punya alat bakarnya, tapi enak kq ga bikin cuminya gosong bgt). Sajikan selagi hangat
- Notes: kalo gamau cuminya mringkel2, sebelum dibakar, tusuk cumi dgn tusukan sate baru dibakar... selamat mencoba 😋😎
Belum ada Komentar untuk "Resep Cumi Bakar Kecap #BikinRamadhanBerkesan #kamismanis Oleh Rara22"
Posting Komentar