Resep Ketan Kukus Saus Durian Oleh Meria Tri Rahayu
Ketan Kukus Saus Durian oleh Meria Tri Rahayu
Resep Ketan Kukus Saus Durian
Resep Ketan Kukus Saus Durian - ini adalah menu dadakan buat buka puasa,krn bingung mau bikin apa akhirnya iseng yg membuahkan kepuasan karena rasanya yang lumer & manis,,hhehe.. karena suami pecinta ketan,dia tentu semangat waktu aku buat ini..padahal lagi puasa,jd ya pake ilmu kira2 aja pas buatnya tp alhamdulillah suami & anak suka banget katanya enakkk mantaappp...😁
Bahan - Bahan :
- bahan ketan kukusnya :
- 1/2 kg ketan putih
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt vanili
- santan kara uk.kecil
- 3 gelas belimbing air
- daun pandan (aku gak pake krn gak ada)
- bahan sausnya :
- durian 6 biji (sesuai selera)
- 4 sdm gula
- 1/2 sdt vanili
- santan kara uk.kecil
- 2 gelas air belimbing
- daun pandan
- 1 sachet skm
- 1 sdm tepung maizena
Langkah - Langkah :
- Rendam ketan 2 jam kemudian cuci bersih dan kukus selama 20 menit.
- Sambil menunggu ketan siapkan santan,air,vanili,dan garam pada panci,aduk rata lalu nyalakan kompor sampai mendidih asal tidak pecah santannya.setelah mendidih matikan apinya.jikaketan sudah setengah matang angkat masukkan pada panci yang berisi santan tadi aduk lalu nyalakan api sedang,aduk sebentar kira2 5 menit sampai santan meresap di ketan lalu matikan.
- Lalu kembali kukus ketan tadi selama 25 menit.
- Siapkan panci untuk membuat sausnya.tuang santan,gula,vanili dan susu dicampur air dan aduk sampai meletup lalu masukkan duriannya dan siapkan tepung maizena yg dilarutkan sedikit air kemudian masukkan aduk rata sampai mendidih dan matikan kompornya.
- Ambil ketan lalu siram dengan sausnya.dan ketan kukus saus durian siap disajikan.
Belum ada Komentar untuk "Resep Ketan Kukus Saus Durian Oleh Meria Tri Rahayu"
Posting Komentar