Resep Kue Lumpur Labu Kuning Oleh Titin Gisa


Kue Lumpur Labu Kuning oleh Titin Gisa

Resep Kue Lumpur Labu Kuning

Resep Kue Lumpur Labu Kuning - 🌟 Source: JEdeBloom. Punya labu kuning seiris mau buat kolak gak punya pisang dan ubi akhirnya pilihan jatuh pada kue lumpur, bisa bikin takjil dan yang penting semua suka 😊👍 6618.

Bahan - Bahan :

  • 350 gr Labu Kuning kukus, haluskan
  • 200 gr tepung terigu segitiga
  • 175 gr gula pasir
  • 2 butir kuning telur (sy 1 butir kuning telur)
  • 1 butir putih telur
  • 375-400 ml santan
  • 75 gr margarin, cairkan
  • 1 saset SKM putih tambahan dr sy
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 1/2 sdt garam halus
  • sesuai selera Bahan taburan: kismis atau

Langkah - Langkah :

  • Kocok telur, gula hingga kental, turunkan speednya, masukkan santan, labu, SKM dan garam, kocok lagi dengan kecepatan rendah hingga rata.
  • Masukkan sedikit demi sedikit tepung terigu, vanili aduk pelan 2 hingga rata dan tidak ada yg bergindil, lalu masukkan margarin cair aduk hingga rata.
  • Panaskan cetakan kue lumpur, olesi dengan margarin, biarkan sampai panasnya merata keseluruh permukaan cetakan.
  • Tuang adonan ke dalam cetakan hingga 3/4 penuh, lalu tutup, kalau sudah 1/2 matang beri kismis atau sesuai selera topingnya, lalu tutup lagi, panggang sampai kue lumpur matang, lalu angkat dgn sutil kecil.Lakukan sampai habis.


Belum ada Komentar untuk "Resep Kue Lumpur Labu Kuning Oleh Titin Gisa"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel