Resep Kulit Salmon Crispy Cabe Garam Oleh Izza (Han)


Kulit Salmon Crispy Cabe Garam oleh Izza (Han)

Resep Kulit Salmon Crispy Cabe Garam

Resep Kulit Salmon Crispy Cabe Garam - Bisa juga jadi menu sahur yang seru lo...! 😘 Ceritanya, punya kulit dan kepala ikan salmon dikasih ama salah satu anggota keluarga. La bingung mau diapain... wong kulit doang gak ada dagingnya 🤔. Ya udin la yess beri perasan jeruk nipis, remas-remas, istirahatkan laku cuci bersih dulu trus kemas dan simpan di freezer, nanti kl udah ada ide baru olah. Nah ... idenya baru muncul nih.. ide masak sering muncul pas perut lagi laper banget, aku mah gitu orangnya 😝. Lesko ! (itu kata anakku saat ngelafalin 'lets go') 💃 #BikinRamadanBerkesan)

Bahan - Bahan :

  • 250 gr Kulit Salmon, potong-potong sesuai selera (bisa ganti kulit ayam ya)
  • 150 gr Tepung terigu protein rendah
  • Secukupnya Garam, lada dan kaldu bubuk
  • Atau kalau gak mau repot, bisa pake tepung bumbu kemasan
  • 2 butir Putih telur
  • Minyak untuk menggoreng deep fry
  • 1 buah Cabe Hijau, belah dua, iris halus
  • 1 buah Cabe merah besar, belah dua, iris halus
  • 8 buah Cabe rawit, iris halus (banyaknya di sesuaikan selera masing-masing ya)
  • 2 siung Bawang putih ukuran besar cincang halus
  • Secukupnya Garam, gula pasir dan kaldu bubuk

Langkah - Langkah :

  • Bumbui terigu dengan garam, lada dan kaldu bubuk. Jangan terlalu asin ya karena nanti mau di cabe garemin lagi...
  • Lapisi kulit salmonnya dengan tepung berbumbu. Angkat kulit salmon dari terigu (kebas-kebaskan). Balur dengan putih telur. Kembalikan ke tepung berbumbu lagi sampai terlapisi semua permukaannya.
  • Goreng diminyak yang panas sampai matang dan krispi. Tiriskan.
  • Diwajan lain, panaskan sedikit minyak. Dengan api kecil tumis bawang putih, dan semua cabe sampai hampir garing. Bumbui garam, sedikit gula dan kaldu bubuk. Masukkan kulit salmon krispinya. Aduk-aduk merata. Matikan api.
  • Sajikan sebagai lauk buka puasa ataupun saur yang meriah.. 😉


Belum ada Komentar untuk "Resep Kulit Salmon Crispy Cabe Garam Oleh Izza (Han)"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel