Resep Oseng Usus Pedas Manis Oleh Nopitas


Oseng Usus Pedas Manis oleh Nopitas

Resep Oseng Usus Pedas Manis

Resep Oseng Usus Pedas Manis - Menu buka puasa kedua yg kedua *loohh 😂😂 maksudnya menu berbuka ku ada 2 yg pertamaa sayur bening yg ke 2 usus ini. Ini juga request adek biar bisa dipake sahur juga

Bahan - Bahan :

  • 1/4 kg usus ayam (cuci bersih lalu rebus)
  • 3 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 3 buah cabe merah keriting
  • 3 buah cabe hijau keriting
  • 2 lembar Daun salam
  • 2 lembar Daun jeruk
  • 1 ruas Lengkuas
  • 1 batang Serai
  • secukupnya Kecap manis
  • secukupnya Garam
  • sedikit Gula pasir

Langkah - Langkah :

  • Potong-potong kasar usus yg sudah direbus, sisihkan.
  • Iris semua bumbu kecuali lengkuas, daun salam, daun jeruk, serai.
  • Panaskan minyak lalu tumis bumbu, masukan juga daun salam, serai, daun jeruk, lengkuas. Tumis hingga berwarna harum. Kemudian masukan juga 4 sdm kecap manis dan 1 sdt gula pasir
  • Beri sedikit air, tutup tunggu mendidih, lalu masukan usus yg sudah dipotong, aduk rata, tutup.
  • Tunggu sampai air berkurang dan bumbu meresap kedalam usus. Tunggu hingga usus berwarna kecoklatan sempurna.
  • Angkat dan sajikan untuk berbuka 🤗


Belum ada Komentar untuk "Resep Oseng Usus Pedas Manis Oleh Nopitas"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel