Resep Bakwan Jagung Saus Tiram Oleh Aprilia Akhyari Putri
Bakwan Jagung Saus Tiram oleh Aprilia Akhyari Putri
Resep Bakwan Jagung Saus Tiram
Resep Bakwan Jagung Saus Tiram - Ada tukang sayur lewat depan rumah, jagungnya sekilo cuma Rp 7.000. Rugi lah kalau gak dibeli, lha wong di warung Rp 20.000/kg hehehe.. Biasa, emak-emak perhitungan. Berhubung bulan puasa, kayaknya enak dibuat bakwan jagung untuk buka puasa ntar sore ;-)
Bahan - Bahan :
- 5 tongkol jagung ukuran sedang
- 100 gr tepung beras
- 50 gr tepung terigu
- 1 sdm munjung saus tiram
- 4 batang daun bawang, iris
- 1 tangkai seledri, iris halus
- 1 butir telur
- 2 daun jeruk purut, buang tulang, iris halus
- Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 1/2 cm jahe
- 1 cm kunyit
- 7 buah cabe merah
- 1/2 sdt ketumbar
- 1/4 sdt lada bubuk
- secukupnya Garam
- Sedikit air (jika adonan kekentalan)
- Minyak untuk menggoreng
Langkah - Langkah :
- 3 tongkol jagung di parut dan 2 tongkol jagung lainnya diserut kasar, masukkan dalam wajan.
- Campur semua jagung dengan bumbu halus, telur, irisan daun bawang, seledri, daun jeruk purut dan saus tiram, aduk rata.
- Tambahkan tepung beras dan tepung terigu dalam adonan jagung, aduk rata. Kalau terlalu kental tambahkan air sedikit. Koreksi rasa.
- Panaskan minyak goreng dengan api sedang, masukkan adonan sesendok-sesendok.
- Goreng sampai bakwan jagungnya berwarna kuning keemasan atau sampai matang.
- Hidangkan sebagai gorengan takjil buka puasa dengan segelas teh hangat, yumiee...
Belum ada Komentar untuk "Resep Bakwan Jagung Saus Tiram Oleh Aprilia Akhyari Putri"
Posting Komentar