Resep Es Cao Bersantan Oleh Nia Syifa


Es Cao Bersantan oleh Nia Syifa

Resep Es Cao Bersantan

Resep Es Cao Bersantan - Orang surabaya dan sekitarnya biasa sebut cincau dengan nama cao pemirsaa..dan disini pula banyak banget warung penjual es cao salah satunya seperti es yang saya buat ini..es cao yang saya buat ìni ditambahkan santan,tapi juga bisa lo tanpa santan..tetep seger kok..nahh kali ini saya buat spesial untuk minuman berbuka puasa saya dan suami..😀

Bahan - Bahan :

  • Cao/Cincau Secukupnya (Iris dadu)
  • Secukupnya Es Batu
  • Bahan Sirup ::
  • 300 gr Gula Pasir
  • 1 Gelas Air
  • 1/4 sdt Vanili
  • 1 sdt Perisa Frambozen
  • Bahan Kuah Santan ::
  • 800 ml Santan Cair
  • 1/3 sdt Garam
  • 2 Daun Pandan (Diikat)

Langkah - Langkah :

  • Membuat sirup, panaskan air masukkan gula dan vanili..masak hingga mendidih kemudian tuang perisa frambozen aduk rata..matikan api,sisihkan.
  • Membuat kuah santan, masak smua bahan kuah santan,aduk terus hingga mendidih,sisihkan.
  • Penyajian,siapkan gelas beri irisan cao/cincau,sirup,es batu dan kuah santan.
  • Es cao santan siap disajikan..jangan lupa diaduk dulu ya supaya manis sirupnya berasa..seger deh.. 😀


Belum ada Komentar untuk "Resep Es Cao Bersantan Oleh Nia Syifa"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel