Resep Ceker Ayam Dimsum Oleh Sonya Virginia 💋
Ceker Ayam Dimsum oleh sonya virginia 💋
Resep Ceker Ayam Dimsum
Resep Ceker Ayam Dimsum - Haiii mommy2 cans. Kebetulan buka puasa makan di AYCE dimsum. Ternyata eh ternyata pesen dimsum ceker di batesin 1porsi/meja. Besok paginya nitip mama beli ceker mentah dipasar. Karena dimsum pk angkak dan aq lupa nitip, jadilah dimsum ceker ala kadarnya. Tp meskipun alakadarnya tetep enak dan murah dapet banyak 😁😅
Bahan - Bahan :
- Bahan 1♨️
- 1/2 kg ceker ayam
- Minyak goreng
- 1 lt air
- secukupnya Es batu
- Bahan 2♨️
- 1 buah bawang bombay sedang (iris)
- Secukupnya wijen (sangrai)
- 2 sdm minyak wijen
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm saus tomat
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula
- 1 lembar daun salam
- Bumbu halus:
- 4 butir bawang putih
- 3 butir bawang merah
- 2 butir kemiri
- 1 sdt lada
- 5 buah cabai merah keriting
- Sedikit jahe
Langkah - Langkah :
- Bersihkan ceker ayam + buang kukunya.
- Panaskan minyak dan goreng ceker. Sebaiknya dgn api kecil + penutup wajan, krn minyak akan meletup2.
- Siapkan 750ml air + es batu. Setelah ceker digoreng, angkat tiriskan, selagi panas langsung masukan ke dalam air es selama kurleb 40mnt (sampai ceker mengembang).
- Panaskan minya wijen. Tumis bumbu halus hingga harum. Masukan saus tiram, saus tomat, gula, garam, daun salam dan air 250ml.
- Masukan ceker. Cek rasa. Tunggu air sedikit susut lalu masukan bawang bombay.
- Aduk sesekali. Masak sampai air menyusut. Terakhir taburi wijen yg sudah disangrai.
Belum ada Komentar untuk "Resep Ceker Ayam Dimsum Oleh Sonya Virginia 💋"
Posting Komentar