Resep Opor Ayam Plus Telur Praktis #BikinRamadhanBerkesan Oleh Elie
Opor Ayam Plus Telur Praktis #BikinRamadhanBerkesan oleh Elie
Resep Opor Ayam Plus Telur Praktis #BikinRamadhanBerkesan
Resep Opor Ayam Plus Telur Praktis #BikinRamadhanBerkesan - Prepare Buat Lebaran Besok biar makin berkesan 😍
Bahan - Bahan :
- 1 kg Ayam, direbus
- 1/2 kg Telur, direbus
- 1 sachet santan instan
- 3 lembar Daun salam
- 3 lembar Daun jeruk
- 2 Batang serai, geprek
- 1 ruas lengkuas, geprek
- Secukupnya Air
- Secukupnya Garam
- Secukupnya Gula
- Secukupnya Penyedap rasa
- bumbu halus :
- 6 Siung Bawang merah
- 3 Siung Bawang Putih
- 1/2 sdt Ketumbar
- 3 buah kemiri
- 1 ruas kecil jahe
- 1/4 sdt jintan
- 1/4 sdt lada bubuk
- 1/4 sdt pala bubuk
- 1/4 sdt kayu manis bubuk
Langkah - Langkah :
- Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan serai, daun salam dan daun jeruk lalu tambahkan air, biarkan sampai mendidih
- Masukkan Ayam, beri garam, gula, dan penyedap rasa, aduk rata biarkan sampai mendidih kembali sampai bumbu meresap pada ayam
- Masukkan telur dan santan instan, aduk rata sampai santan mendidih kembali, test rasa, kemudian matikan api, sajikan dengan taburan bawang goreng
- Selamat mencoba dan jangan lupa recook yaa bundsay 😘
Belum ada Komentar untuk "Resep Opor Ayam Plus Telur Praktis #BikinRamadhanBerkesan Oleh Elie"
Posting Komentar