Resep Tongseng Ayam Kuah Bening Simple Oleh Iin Wardoyo


Tongseng Ayam Kuah Bening Simple oleh Iin wardoyo

Resep Tongseng Ayam Kuah Bening Simple

Resep Tongseng Ayam Kuah Bening Simple - Ini kali kedua buat tongseng kuah bening, rasa enteng, seger, suamik bilang enaaakkk pass... Buka puasa baru ini liat suami abis makan takjil buka panci ambil sendok langsung icip tongseng karna pas dikantor jam 3 udah dikirimin fotonya ngiler katanya cusss mommies...resep dari suhu ci tintinrayner makasih ciii endooolll

Bahan - Bahan :

  • 400 gram daging ayam fillet
  • 8 siung bawang merah iris
  • 2 siung bawang putih iris
  • 2 buah tomat hijau belah 4
  • 9 buah cabai merah iris
  • 5 bh cabai rawit utuh
  • Secukupnya kol
  • 1 sdt terasi bakar
  • 2 biji kemiri sangrai
  • Secukupnya garam, gula merah, lada, penyedap, dan kecap manis
  • 3 lembar daun jeruk

Langkah - Langkah :

  • Siapkan bahan yaa
  • Oseng duo bawang hingga wangi, masukkan daging ayam, aduk masak hingga ayam berubah warna dan agak kaku.
  • Lalu masukkan air kurleb 350 ml. Diamkan sebentar lalu masukkan sisa bahan yg belum dimasukkan (tomat hijau dan cabai rawit belakangan aja ya)
  • Matikan api diamkan sejenak lalu masukkan tomat hijau dan cabai rawit juga kol yg diiris ya supaya ga layu banget... Waaaa ini ngabisin nasiiiii lohhhh, mudahhh simple cus eksekusi


Belum ada Komentar untuk "Resep Tongseng Ayam Kuah Bening Simple Oleh Iin Wardoyo"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel