Resep Kastengel #BikinRamadhanBerkesan Oleh Jeane
Kastengel #BikinRamadhanBerkesan oleh Jeane
Resep Kastengel #BikinRamadhanBerkesan
Resep Kastengel #BikinRamadhanBerkesan - ๐Note: - Tepung terigunya diayak dan di sangrai dulu ya, supaya tekstur kuenya pas dimakan enak & crunchy - Kalian bisa campur mentega sebanyak 300gr dan unsalted butter 50gr (kalo mau lebih harum kuenya) - Lebih bagus setelah adonan diaduk rata, kalian simpan dulu didalam kulkas -/+ 15 menit supaya dingin (karena pada saat pengadukan dengan tangan mentega pasti meleleh, lebih baik diaduk pakai spatula) - Hasil jadi sekitar 2 sampai 2 1/2 toples (tergantung seberapa besar kalian cetak kuenya ya) Selamat mencoba! ๐ Follow IG kita di; @foodnetworkjkt @iam.jeane #BikinRamadhanBerkesan
Bahan - Bahan :
- 500 gr Bogasari "Kunci Biru" tepung terigu protein rendah
- 350 gr mentega Blueband "Cake & Cookie"
- 250 gr "Cheesy" keju edam parut
- 100 gr "Prochiz" keju cheddar parut
- 1 sachet "Dancow" susu bubuk
- 2 btr kuning telur
- Olesan:
- 2 btr kuning telur, kocok asal
Langkah - Langkah :
- ๐ช Pertama. Siapkan mangkok besar. Tuangkan 2 butir kuning telur dan mentega. Aduk rata menggunakan whisk/mixer.
- ๐ช Kedua. Setelah itu masukkan parutan keju edam, susu bubuk, & tepung terigu kedalam kocokan tadi, aduk rata sampai adonan bisa dibentuk. Lalu gilas adonan menggunakan rolling pin/gelas kaca, kemudian potong kotak menggunakan pisau/cetakan.
- ๐ช Ketiga. Oleskan kuning telur di atas adonan yang sudah dibentuk tersebut. Lalu panaskan oven ke suhu tertinggi selama -/+ 20 menit. Setelah itu panggang sampai kecoklatan (sesuaikan dengan oven masing2).
- ๐ช Keempat. Jika sudah matang, keluarkan kue dari oven dan didiamkan di suhu ruangan sampai dingin setelah itu masukkan ke dalam toples yang tertutup rapat.
Belum ada Komentar untuk "Resep Kastengel #BikinRamadhanBerkesan Oleh Jeane"
Posting Komentar