Resep Bubur Mutiara Pacar Cina Oleh Chacha
Bubur Mutiara Pacar Cina oleh chacha
Resep Bubur Mutiara Pacar Cina
Resep Bubur Mutiara Pacar Cina - menu yang cocok dan simple untuk buka puasa
Bahan - Bahan :
- 100 gram mutiara
- 200 gram pacar cina
- 12 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdm vanili bubuk
- 1.5 lt santan kekentalan sedang
- 6 gelas air untuk merebus mutiara
Langkah - Langkah :
- Didihkan 6 gelas air biasa..setelah mendidih masukan mutiara dan rebus sampai bening (tidak ada putih2 ditengahnya)
- Selagi mutiara direbus..kita campurkan santan..gula..garam dan vanili bubuk..lalu masak dengan api kecil sambil diaduk supaya tidak pecah sampai mendidih
- Setelah santan mendidih..masukan pacar cina..
- Tengok mutiaranya..jika sudah matang angkat dari kompor dan tuangkan ke saringan..lalu siram dengan air sampai tidak saling menempel satu sama lain dan air siraman tidak terlalu merah..saat disiram sambil dibolak balik supaya kena air semua
- Masukan mutiara yang sudah disiram air kedalam santan sesendok demi sesendok..aduk2 lagi dan biarkan sebentar
- Sajikan hangat dengan banyak kuah..rasa manis dan hangat cocok untuk buka puasa..
Belum ada Komentar untuk "Resep Bubur Mutiara Pacar Cina Oleh Chacha"
Posting Komentar