Resep Nasi Uduk Rice Cooker Oleh Sabila Birruni


Nasi Uduk Rice Cooker oleh Sabila Birruni

Resep Nasi Uduk Rice Cooker

Resep Nasi Uduk Rice Cooker - Iseng iseng buat dari mix beberapa menu yang ada disini karena kangen masakan solo. Bahannya menyesuaikan dengan yang ada di dapur. Alhamdulillah hasilnya bisa dipakai untuk buka dan sahur bareng suamii 😀

Bahan - Bahan :

  • 3 cup beras
  • 3 cup air
  • 6 buah ikan asin
  • 1 genggam udang rebon
  • 4 bawang merah, iris tipis
  • 3 bawang putih, iris tipis
  • 6 cabe rawit utuh
  • 4 cabe merah, iris serong
  • 1 buah serai, geprek
  • 3 cm lengkuas, geprek
  • 1 sdt garam atau sesuai selera
  • 1/2 bungkus royco ayam
  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk

Langkah - Langkah :

  • Tumis bawang merah, bawang putih, cabe rawit, dan cabe merah. Setelah mulai harum, tambahkan daun salam, daun jeruk, udang dan ikan asin ke dalam penggorengan.
  • Cuci beras, dan siapkan beras beserta air dalam tempat rice cooker.
  • Tambahkan garam dan royco ke dalam beras tadi, aduk sebentar.
  • Tambahkan tumisan cabai, bawang, daun salam, daun jeruk, udang, ikan asin ke dalam rice cooker beserta minyak yang digunakan untuk menggoreng.
  • Letakkan serai dan lengkuas di atas permukaan rice cooker.
  • Nyalakan rice cooker seperti biasa, tunggu sampai matang.


Belum ada Komentar untuk "Resep Nasi Uduk Rice Cooker Oleh Sabila Birruni"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel