Resep 5. GABIN ISI ROGOUT #SelasaBisa #BikinRamadanBerkesan Oleh Dwi W
5. GABIN ISI ROGOUT #SelasaBisa #BikinRamadanBerkesan oleh Dwi W
Resep 5. GABIN ISI ROGOUT #SelasaBisa #BikinRamadanBerkesan
Resep 5. GABIN ISI ROGOUT #SelasaBisa #BikinRamadanBerkesan - #BikinRamadhanBerkesan day 5 kali ini bikin sesuai kata hati. Wkwkw...dari kemaren pengen ngolah si Mr.Gabin yang udah berminggu2 di kulkas. Akhirnya nemu resep a la kadarnya...eehh si anak malah sukaaa...alhamdulillah...
Bahan - Bahan :
- 10 keping gabin malkist roma
- 1 btr putih telur
- Rogut :
- 1 bh kentang besar
- 1 bh wortel
- 100 ml susu cair putih
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1 sdt tepung maizena
- secukupnya Garam
Langkah - Langkah :
- Buat rogut : potong potong dadu wortel dan kentang.
- Tumis kentang, wortel dan jagung manis sampai agak layu. Masukkan susu cair yg sudah dicampur maizena, gula, lada dan garam nya.aduk rata.
- Tes rasa. Masak sampai rogut agak sedikit kering. Sisihkan
- Ambil 1 keping gabin..isi dengan 1 sendok rogut. Tutup dg 1 keping gabin lagi, tekan2. Lalu celupin di putih telur tiap sisinya. Lakukan sampai habis.
- Goreng sebentar sampai berubah warna. Jangan sampai gosong..angkat sajikan dg saos tomat hmm..
- Buat teman minum teh sore hari atau takjil buka puasa sebelum makan nasi...enaakkk
Belum ada Komentar untuk "Resep 5. GABIN ISI ROGOUT #SelasaBisa #BikinRamadanBerkesan Oleh Dwi W"
Posting Komentar