Resep Ayam Goreng Kalasan #BikinRamadanBerkesan Oleh Novhiesnotes


Ayam Goreng Kalasan #BikinRamadanBerkesan oleh Novhiesnotes

Resep Ayam Goreng Kalasan #BikinRamadanBerkesan

Resep Ayam Goreng Kalasan #BikinRamadanBerkesan - Ga bosen" nya bikin ayam goreng kalasan.. bikin kangen rumah. Jgn berpikir bikinnya repot ya, ikutin aja langkah" saya.. saya buat sepraktis mungkin. Cuma bumbu" nya agak banyak, tp sebenarnya bumbu" standart yg ada di dapur kita.. ๐Ÿ˜

Bahan - Bahan :

  • 1 ekor ayam kampung / petelur, bersihkan, belah seperti foto
  • 2 liter air kelapa
  • 1 sachet santan instant
  • Bumbu halus :
  • 5 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri sangrai
  • 1 sdm ketumbar
  • 1 ruas kunyit
  • 1 ruas jahe
  • 1 bungkul lengkuas
  • Rempah daun :
  • 2 batang sereh
  • 2 lembar daun jeruk
  • 4 lembar daun salam
  • 2 lembar daun pandan
  • secukupnya Garam
  • 1 sdt gula pasir
  • Minyak untuk menggoreng
  • Kremesan :
  • 1 butir telur
  • Tepung sagu

Langkah - Langkah :

  • Presto ayam dengan air kelapa selama kurang lebih 20 menit.
  • Sambil menunggu ayam dipresto, haluskan bumbu dengan blender.
  • Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan rempah daun.
  • Masukkan air sisa presto ke dalam tumisan bumbu halus, tambahkan santan instant. Seasoning dengan garam dan sedikit gula. Aduk. Koreksi rasa.
  • Kecilkan api dan masukkan ayam. Ungkep hingga air menyusut dan bumbu merasuk.
  • Dinginkan ayam, goreng dengan minyak banyak.
  • Kremesan : 1 sendok sayur sisa air ungkepan ayam + telur ayam + tepung sagu. Aduk dan goreng dengan minyak panas dan banyak.
  • Sajikan ayam dengan kremesan beserta sambal dan lalapan
  • Voilรก..


Belum ada Komentar untuk "Resep Ayam Goreng Kalasan #BikinRamadanBerkesan Oleh Novhiesnotes"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel