Resep Puding Kids Lutchu #BikinRamadanBerkesan Oleh Yana Wahyudi


Puding Kids Lutchu #BikinRamadanBerkesan oleh Yana Wahyudi

Resep Puding Kids Lutchu #BikinRamadanBerkesan

Resep Puding Kids Lutchu #BikinRamadanBerkesan - H.16# Maaf bukan bermaksud riya'.. Dikampungku hari ini ada kegiatan ibu2 pengajian untuk membuat takjil, dengan agenda berbagi takjil ke warga sekitar.. dan ini puding buatanku yang mau aku setor ke ibu2.. kebetulan aku juga sudah kepingin bikin puding yang lagi kekinian.. 'Puding Kribo' tapi kribonya terkesan ekstrim heheee... maka aku ganti nama menjadi puding kids lutchu aja..

Bahan - Bahan :

  • 4 bgks agar-agar plain (warna coklat)
  • 4 bgks vla vanila
  • 12 cup aqua / 2640 ml air (utk puding)
  • 4 cup aqua / 880 ml air panas (utk vla)
  • 24 sdm gula pasir
  • Secukupnya meses coklat
  • Secukupnya meses warna warni
  • Secukupnya crispy ball

Langkah - Langkah :

  • Buat Puding : campur agar-agar plain, gula pasir dan air. Masak sampai mendidih sambil diaduk. Setelah uap hilang tuang ke cetakan cup puding (jangan sampai penuh). Biarkan dingin dulu.
  • Buat Vla : tuang ke wadah vla vanilanya, seduh dengan air panas. Aduk merata sampai adonan mengental dan lembut.
  • Setelah puding dingin, baru tuangi vla di atasnya. Biarkan vla dingin dulu dan agak mengulit baru dihias.
  • Hiasan toping : meses coklat, meses warna warni dan crispy ball.
  • Bahan diatas menghasilkan puding 50 cup.


Belum ada Komentar untuk "Resep Puding Kids Lutchu #BikinRamadanBerkesan Oleh Yana Wahyudi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel