Resep Brownies Kukus Ala Brownies Amand* Oleh HILDASMITHA
Brownies Kukus Ala Brownies Amand* oleh HILDASMITHA
Resep Brownies Kukus Ala Brownies Amand*
Resep Brownies Kukus Ala Brownies Amand* - Buka puasa pingin makan brownies, daripada beli buat aja deh krn ada bahannya di rmh😍
Bahan - Bahan :
- 85 gr tepung terigu
- 150 gr gula pasir
- 35 gr coklat bubuk
- 4 butir telur
- 120 gr mentega
- 70 gr coklat blok/batang
- secukupnya Vanili bubuk
- 1 sdm SP
- 1 sdt baking powder
- 60 ml SKM (Susu Kental Manis) coklat
Langkah - Langkah :
- Lelehkan coklat blok dengan mentega
- Bedakan adonan kering & basah
- Adonan basah: mixer sampai mengembang (berwarna putih) Telur, gula pasir, SP, dan vanili bubuk
- Adonan kering: baking powder, tepung terigu, dan coklat bubuk. Aduk sampai tercampur rata
- Masukan adonan kering kedalam adonan basah yg tadi dimixer, masukan sedikit demi sedikit sambil di mixer dengan kecepatan rendah
- Masukan lelehan coklat blok tadi dengan mentega kedalam adonan mixer. Aduk terus sampai benar2 tercampur rata
- Ambil sedikit adonan untuk yg ditengahnya agar berwarna lebih gelap. Masukan susu kental manis coklat, aduk rata.
- Kukus seperempat bagian adonan (selama 10mnt), kemudian tambahkan diatasnya adonan yg untuk ditengahnya tadi kukus 10mnt juga
- Terakhir, masukan sisa adonan sampai habis (jadi terbentuk 3layer)
Belum ada Komentar untuk "Resep Brownies Kukus Ala Brownies Amand* Oleh HILDASMITHA"
Posting Komentar