Resep Bola-Bola Nasi Telur Puyuh #BikinRamadanBerkesan #MenuSahur Oleh Nurhikma Pujiati


Bola-Bola Nasi Telur Puyuh #BikinRamadanBerkesan #MenuSahur oleh Nurhikma Pujiati

Resep Bola-Bola Nasi Telur Puyuh #BikinRamadanBerkesan #MenuSahur

Resep Bola-Bola Nasi Telur Puyuh #BikinRamadanBerkesan #MenuSahur - Ini salah satu menu sahur anak saya yang kebetulan susah makan, apalagi sahur ya anak2 pasti tambah susah di suruh makan. Yuk langsung aja di coba resepnya, semoga bermanfaat...Happy Cooking😄

Bahan - Bahan :

  • 10 butir telur puyuh;rebus
  • 1 batang bawang daun; ambil hijaunya saja, iris halus
  • 4 centong nasi pulen
  • 100 gram tepung panir
  • Bahan adonan perekat:
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • secukupnya Garam
  • secukupnya Air

Langkah - Langkah :

  • Siapkan semua bahan.
  • Campur semua bahan adonan perekat, larutkan dengan sedikit air hingga agak kental. Sisihkan.
  • Campur jadi satu dalam wadah, nasi, irisan bawang daun dan tambahkan adonan perekat.
  • Aduk rata, cek rasa.
  • Ambil selembar plastik bening sebagai alat bantu untuk membentuk bulatan agar mudah dan tangan tidak lengket. Beri 2 sdm nasi yang telah dibumbui, pipihkan. Letakan di tengahnya 1 butir telur puyuh.
  • Kepalkan dan bentuk bulat.
  • Lakukan hingga semua bahan habis. Kemudian siapkan tepung panir sebagai pelapisnya.
  • Gulingkan bola nasi ke atas tepung panir sehingga bola-bola nasi telapis sempurna dengan tepung panir. Goreng bola-bola nasi sesaat sebelum dihidangkan. Atau bisa masuk frezer terlebih dahulu jika ingin di hidangkan ketika sahur.


Baca Juga

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Resep Bola-Bola Nasi Telur Puyuh #BikinRamadanBerkesan #MenuSahur Oleh Nurhikma Pujiati"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel