Resep 18. Mi Goreng Jawa Acar Jeruk Nipis #BikinRamadanBerkesan Oleh Agnita
18. Mi Goreng Jawa Acar Jeruk Nipis #BikinRamadanBerkesan oleh Agnita
Resep 18. Mi Goreng Jawa Acar Jeruk Nipis #BikinRamadanBerkesan
Resep 18. Mi Goreng Jawa Acar Jeruk Nipis #BikinRamadanBerkesan - #Day18_31052018 #BikinRamadanBerkesan Bisa jadi cemilan mengenyangkan atau main menu dengan ataupun tanpa nasi. Praktis bisa untuk buka sekaligus sahur #bikinramadanberkesan dengan cita rasa daerah. Acarnya no cuka, tapi seger banget dan sedap aroma khas acar plus cabe. Yuk cus masak.
Bahan - Bahan :
- 2 bungkus mi telor kering
- 3 butir telur ayam digoreng orak-arik
- 3 buah sosis potong tipis
- secukupnya Gula dan garam
- secukupnya Lada bubuk
- secukupnya Pala bubuk
- secukupnya Kecap manis
- Minyak goreng untuk menggoreng
- 5 lembar kol iris tipis
- 1 buah wortel potong korek api
- 1 genggam tauge
- 2 batang daun bawang potong kasar
- 3 tangkai seledri iris kasar
- Bumbu Halus:
- 1/2 bagian bawang bombay
- 4 buah bawang putih
- 4 buah kemiri
- 2 cm terasi
- Bahan acar:
- 1 buah mentimun
- 1 buah jeruk nipis
- 5 buah cabe rawit setan
Langkah - Langkah :
- Rebus mi kering kemudian tiriskan.
- Orak-arik telur kemudian goreng potongan sosis.
- Tambahkan minyak untuk menumis bumbu halus.
- Masukkan kol, tauge dan wortel kemudian aduk hingga layu.
- Tambahkan mi yang telah ditiriskan dan taburkan gula, garam, lada, pala dan kecap manis
- Mi goreng Jawa siap dihidangkan. Taburkan daun bawang dan seledri sebagai toping dan penyedap rasa.
- Sebagai pelengkap acar jeruk nipis. Potong dadu mentimun, potong cabe rawit kecil-kecil, peras jeruk nipis dan aduk rata.
- Aroma segar dan khas acar timun jeruk nipis tanpa cuka siap melengkapi mi goreng Jawa.
Belum ada Komentar untuk "Resep 18. Mi Goreng Jawa Acar Jeruk Nipis #BikinRamadanBerkesan Oleh Agnita"
Posting Komentar