Resep Ayam Bumbu Balado Oleh Dish By Ifah
Ayam Bumbu Balado oleh Dish by Ifah
Resep Ayam Bumbu Balado
Resep Ayam Bumbu Balado - #inspirasiramadhan4 hari ini masak yg simple aja utk menu makan malam.. ayam dngn bumbu balado.. disini aku pakai bumbu instant desaku bubuk balado, jd masaknya cepat gk butuh wktu lama, langsung matang dan bisa di santap.. jika ingin di masak pas sahur.. utk menghemat waktu goreng ayam dan siapkan bumbu halus terlebih dahulu kemudian simpan di kulkas, jd nnti pas waktu sahur tinggal di masak saja.. mudah bukan 😊
Bahan - Bahan :
- 6 potong ayam, cuci bersih
- 1,5 gelas air
- 1/2 sdt garam
- minyak goreng secukupnya utk menggoreng ayam
- bumbu balado :
- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 buah tomat
- 1 gelas air
- 6 sdm minyak goreng
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- 1 sdt kaldu bubuk
- 15 buah cabe rawit ijo, utuh (bisa di kurangi)
- 1 bks desaku bubuk balado
Langkah - Langkah :
- Didihkan air, lalu rebus ayam bersama dngn garam hingga ayam matang, setelah itu tiriskan ayam.
- Panaskan minyak goreng, lalu goreng ayam hingga kering (tp jngn terlalu kering ya.. yg sedang sj)
- Panaskan 6 sdm minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum dan matang.. setelah itu tambahakan segelas air dan masukan 1 bks desaku bubuk balado.. masak hingga air setengah mengering
- Setelah air setengah kering, masukan ayam goreng dan cabe rawit ijo, aduk hingga rata dan masak sampai bumbu kering dan meresap.. angkat dan sajikan ayam balado.. selamat mencoba 😉
Belum ada Komentar untuk "Resep Ayam Bumbu Balado Oleh Dish By Ifah"
Posting Komentar