Resep Bolu Pisang Praktis #BikinRamadhanBerkesan Oleh Retno Mommy Najwa
Bolu Pisang Praktis #BikinRamadhanBerkesan oleh Retno Mommy Najwa
Resep Bolu Pisang Praktis #BikinRamadhanBerkesan
Resep Bolu Pisang Praktis #BikinRamadhanBerkesan - Punya sisa pisang dan sudah agak matang, ada terigu dan telur. Buat aja bolu kukus pisang. Yg mudah dan bikin kenyang.🍌🍌
Bahan - Bahan :
- 4 buah pisang Ambon
- 8 SDM terigu protein sedang
- 6 SDM gula pasir (kalau kurang manis bisa di tambahkan lagi)
- 1/2 sdt Baking powder
- 1/2 sdt Baking Soda
- 2 buah telur ayam
- 5 SDM margarin (dicairkan)
- secukupnya Vanili
Langkah - Langkah :
- Lumatkan pisang menggunakan garpu
- Ayak tepung terigu, supaya nanti tidak menggumpal waktu pencampuran
- Kocok telur dan gula pasir sampai mengembang.kemudian campur dengan pisang sampai tercampur.
- Kemudian tambahkan soda kue dan baking powder aduk hingga merata. Dan tambahkan mentega cair
- Siapkan loyang yg sudah di olesi dengan margarin. Potong pisang memanjang dan taruh di cetakan kemudian Tuang bahan tadi yg sudah tercampur. Jangan lupa hentakan sendikit supaya merata.
- Siapkan kukusan yg sudah di panaskan. Masukkan adonan tadi kurang lebih 30 menit.
- Siap hidangkan tunggu dingin baru di potong ya.kelihatan pisang nya ya. Selamat mencoba 🤗🍞
Belum ada Komentar untuk "Resep Bolu Pisang Praktis #BikinRamadhanBerkesan Oleh Retno Mommy Najwa"
Posting Komentar