Resep Brongkos Jamur Tiram Ala Ramadhan (umi Naya) Oleh Umi Naya
Brongkos Jamur Tiram Ala Ramadhan (umi Naya) oleh Umi Naya
Resep Brongkos Jamur Tiram Ala Ramadhan (umi Naya)
Resep Brongkos Jamur Tiram Ala Ramadhan (umi Naya) - Menu berbuka puasa!!! Semua suka ... maklum lg vegetarian daging , jamur pun jadi ...
Bahan - Bahan :
- 250 gram jamur tiram disuwir2
- 6 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- secukupnya serai
- secukupnya kemiri
- 11/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt ketumbar bubuk
- secukupnya daun salam
- secukupnya lengkuas (digeprek)
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kencur
- secukupnya kluwek
- secukupnya daun jeruk
- secukupnya garam
- secukupnya gula jawa/pasir
- secukupnya kunyit
- 65 ml santan kental
- secukupnya minyak goreng untuk menumis
- secukupnya air
Langkah - Langkah :
- Haluskan semua bahan kecuali salam,lengkuas,serai dan daun jeruk.
- Panaskan minyak goreng, lalu tumis bumbu yg telah dihaluskan tadi sampai harum,lalu masukkan salam,lengkuas,daun jeruk,dan serai, tunggu hingga baunya harum..
- Tambahkan garam dan gula sesuai selera
- Lalu masukkan jamur yg telah disuwir tadi,kemudian tambahkan secukupnya air,tunggu hingga mendidih..
- Lalu masukkan santan, aduk hingga rata,tunggu hingga betul2 meresap.
- Setelah meresap, matikan kompor lalu hidangkan.... Selamat mencoba!!!
Belum ada Komentar untuk "Resep Brongkos Jamur Tiram Ala Ramadhan (umi Naya) Oleh Umi Naya"
Posting Komentar