Resep Sambal Goreng Kentang Daging Oleh Diana Anggraeni
Sambal Goreng Kentang Daging oleh Diana Anggraeni
Resep Sambal Goreng Kentang Daging
Resep Sambal Goreng Kentang Daging - Sambel goreng menu praktis yg bisa buat buka puasa dan sahur
Bahan - Bahan :
- 4 buah Kentang dipotong2
- 250 gr Daging or tetelan bisa diganti ati ampela
- 1 bungkus Santan kara yg kecil
- 1/2 liter Air
- Bumbu halus:
- 3 buah Cabe merah besar
- 10 buah Cabe merah keriting
- 6 buah Cabe rawit setan (sesuai selera bila mau pedas)
- 5 buah Bawang merah
- 3 buah Bawang putih
- 3 buah Kemiri
- 3 lembar Daun salam dan daun jeruk
- 1 batang Sereh digeprek
- 1 ruas Laos seruas jari digeprek
- secukupnya Garam
- sesuai selera Gula
- sedikit Penyedap
Langkah - Langkah :
- Tumis bumbu halus sampai harum sambil masukan daun jeruk salam, laos, dan sereh
- Masukan air diaduk kemudian masukan daging, bila air sudah mendidih masukan kara beri garam, gula, penyedap, tutup wajan sampai air tinggal sedikit dan daging empuk
- Bila air sudah tinggal sedikit masukan kentang dan tunggu sampai air susut
- Beri bawang goreng untuk taburan bila sudah matang
Belum ada Komentar untuk "Resep Sambal Goreng Kentang Daging Oleh Diana Anggraeni"
Posting Komentar