Resep Kastengel Simple #BikinRamadhanBerkesan Oleh Andika Shelly S
Kastengel Simple #BikinRamadhanBerkesan oleh Andika Shelly S
Resep Kastengel Simple #BikinRamadhanBerkesan
Resep Kastengel Simple #BikinRamadhanBerkesan - Day32.. Yeaayy.. akhirnya kesampaian juga bikin kue keju yg enuukk ini. Mengadaptasi resepnya Ci Jun Xanders kitchen, saya sampai terharu begitu simplenya bikin kue mahal ini. Tinggal berani berapa banyak keju yg dicampurkan supaya grenggg.. hehehe.. pas matang, dicobain ke si adek yg langsung komentar 'enak banget Ma..' aduhh senengnya..😊 Cuman sayang ada yg gosong krn ditinggal poto2 sama siap2 mudikx..😅 Monggo resepnya klo mau mau coba 😊
Bahan - Bahan :
- 300 gr terigu protein sedang (saya protein rendah)
- 250 gr mentega (sy 150 gr margarin+50 gr butter+1 sdm BOS)
- 100 gr keju edam (saya keju cheddar), parut
- 150 gr keju cheddar (saya keju gouda), parut
- 1 sachet susu fullcream (dancow)
- 1 butir kuning telur
- 1 sdm maizena (tambahan dr saya)
- Bahan olesan :
- 1 kuning telur +putihnya dikit (edisi irits)
- 1 sdm susu UHT
- 1 sdt madu
- 2 tetes pewarna kuning tua
Langkah - Langkah :
- Kocok margarin, mentega dg kuning telur. Saya pake mixer speed rendah sekitar 30-60 detik. Pake whisk juga bisa, yg penting rata tercampur. Di wadah lain, campurkan terigu, susu dan maizena agar rata.
- Tambahkan keju cheddar dan edam parut. Mau pake cheddar semua jg bisa. Aduk rata.
- Masukkan terigu, maizena dan susu, aduk rata hingga bergerindil2. Cetak sesuai selera. Saya krn dikonsumsi sendiri, saya bentuk kotak lalu iris2. Itupun ngga rata 😅
- Tata dlm loyang, lalu beri olesan. Tunggu set sebentar lalu oles lagi. Tambahkan keju parut. Panggang hingga matang tp tdk overcooked. Olesi margarin saat msh panas agar lebih mengkilap.
- Tata dlm wadah, tunggu hingga dingin lalu tutup rapat 😊 cuma begitu aja caranya sodara2..😊
Belum ada Komentar untuk "Resep Kastengel Simple #BikinRamadhanBerkesan Oleh Andika Shelly S"
Posting Komentar