Resep Dadar Telur Barendo Oleh Marlina Rosa
Dadar Telur Barendo oleh Marlina Rosa
Resep Dadar Telur Barendo
Resep Dadar Telur Barendo - 12. #BikinRamadhanBerkesan Menu praktis buat sahur n andalan ibu2 yg buru2 masak ni, cocok disantap bersama anggota keluarga disaat sahur....😊
Bahan - Bahan :
- 3 butir telur ayam
- 1 sdt cabe halus
- 1 btg daun bawang iris
- 1/2 btg daun kunyit iris/boleh skip
- 1 siung bawang putih iris
- 2 siung bawang merah iris
- 1 sdm tepung terigu
- Secumput garam
- Secukupnya penyedap/boleh skip
- Secukupnya minyak goreng
Langkah - Langkah :
- Iris daun bawang, daun kunyit buang tulangnya n iris tipis2, bawang merah, bawang putih. Diwadah pecahkan telur, tambahkan irisan bawang,daun kunyit, tepung, cabe halus, garam, penyedap kocok rata.
- Panaskan wajan goreng sampai minyak bena2 panas, lalu masukan adonan telur masak sambil disiram2 dgn minyak goreng panas permukaan atas adonan biar menghasilkan renda yg bagus n kriuk. Jgn lupa dibalik sisi bawahnya. Goreng sampai matang keemasan warnanya.
- Setelah kuning keemasan angkat n tiriskan. Siap dipotong2 n disajikan.
- Dadarnya kriuk2 karena saat pengorengan minyak goreng panas disiram2 diatas permukaannya, sehingga hasilnya ada renda2 n bikin kriuk...selamat menikmati...🤗
- Note: untuk mengoreng telur dadar usahakan minyaknya panas n minyak gorengnya cukup banyak u menyiram permukaan atas adonan sehingga menghasilkan renda yg kriuk...😊
Belum ada Komentar untuk "Resep Dadar Telur Barendo Oleh Marlina Rosa"
Posting Komentar