Resep Bubur Candil (cane) Oleh Nila Almi
Bubur Candil (cane) oleh Nila Almi
Resep Bubur Candil (cane)
Resep Bubur Candil (cane) - Berhubung masih dalam bulan Ramadhan jadi ciri khas yang ga boleh ketinggalan buat berbuka puasa yaitu bubur dari tepung ketan ini. Kalo sebutan nya di daerah sumbar / padang bubur candil sama dengan bubur cane. 😀 Selamat mencoba buibu 😄
Bahan - Bahan :
- Bahan A
- 300 gram tepung ketan putih
- 3 sdm tepung beras
- 1/2 sdm garam
- 1/2 sdt vanili
- 150 ml air hangat
- Bahan B
- 250 gram gula merah
- 500 ml air
- 2 helai daun pandan
- 1 sdm tepung maizena
- Bahan C
- 250 ml santan kental
- 1/2 sdt garam
- 1 helai daun pandan
Langkah - Langkah :
- Campurkan semua bahan A. Aduk hingga semua tercampur, beri sedikit2 air hangat agar lembek dan bisa dibentuk bulat2.
- Bentuk bulat seperti bola bola
- Rebus bahan B. air, daun pandan dan gula merah. Lalu saring agar tidak terbawa ampas gula nya. Lalu masukkan bola2 kedalam kuah gula merah yang sudah mendidih.
- Masak hingga bola2 nya mengapung. Lalu tambahkan tepung maizena aduk hingga kental.
- Untuk kuah santan nya. Rebus semua bahan C. santan, daun pandan dan tambahkan garam. Masak hingga mendidih. Angkat dan Sajikan bersama bubur candil nya.
- Selamat mencoba 😄
Belum ada Komentar untuk "Resep Bubur Candil (cane) Oleh Nila Almi"
Posting Komentar